Berita Bola Bosque Sebut Euro 2016 Akan Berjalan Sengit | Prediksi EURO 2016 | Jadwal Bola Hari Ini
Jadwalbolahariini – Pelatih Timnas Spanyol, Vicente Del Bosque memprediksi Euro 2016 mendatang akan berjalan dengan ketat. Del Bosque mengatakan banyak tim-tim lain yang sudah mempersiapkan diri dengan sangat baik sehingga tidak mudah untuk memenangkan Euro kali ini.
Spanyol sendiri datang ke Prancis untuk mempertahankan gelar juara Euro mereka. Skuad La Furia Roja sendiri juga memiliki ambisi yang cukup besar pada Euro nanti, di mana mereka memasang target untuk menjadi negara pertama yang dapat memenangkan Euro selama tiga kali beruntun.
Akan Tetapi Del Bosque mengatakan bahwa usaha mereka untuk dapat mengamankan gelar ketiga mereka akan sulit dikarenakan banyak tim-tim bagus yang akan menghadang. “Ada banyak tim-tim kuat pada Euro nanti, akan tetapi kami punya mimpi untuk menjadi juara lagi, dan kami siap pergi ke Euro dengan kondisi terbaik” ujar Del Bosque.
“Kami sudah siap untuk Euro mendatang, dan kami juga siap untuk memenangkannya kembali. Ada banyak rival yang bagus di turnamen nanti dan semua tim punya peluang yang sama untuk menjuarai Euro nanti” tegas pelatih 65 tahun tersebut.